Cara identifikasi masalah error Bot telegram
Semua software atau aplikasi, tidak bisa lepas dari Error. Sejauh ini belum ada aplikasi yang dapat berjalan dengan sempurna tanpa mengalami error. Error bisa di sebabkan oleh kesalahan penulisan code, ketidak kompabilitasan program dengan lingkuangan kerja, hingga kapasitas server yang kurang memadai.
Error yang saya sebutkan tidak termasuk Bugs, error sangat berbeda dengan Bugs. kalau bug biasanya tidak berhubungan dengan error, bug adalah tingkat celah kerentanan pada aplikasi yang dapat di manfaatkan oleh orang lain untuk menyisipkan program berbahaya.
Untuk bot telegram berbasis webhook, error terkadang membuat kepala pusing. Ketika server kita crash akibat adanya errror, server telegram akan menunda proses pengiriman data ke host server.
Telegram akan terus mencobanya setiap interval waktu tertentu. Bila akses terhadap bot tersebut tengah ramai biasanya telegram akan mencoba mengirimkan permintaan lebih sering. Jika server terus tidak dapat di hubungi, maka interval untuk pengiriman ulang akan semakin lama.
Masalah ini menyebabkan ketidak sesuaian pada bot program kita. Sebagai contohnya, saat bot selesai di perbaiki dan kita sudah siap untuk mencoba. Namun saat kirim pesan, bot tidak merespon. Developer yang belum pengalaman pasti akan menganggap bahwa code mereka yang salah.
Sudah pasti, untuk melihat apakah telegram menjedah update ke hook. Bisa di panggil URL seperti ini api.telegram.org/BotToken/getWebhookInfo, itu akan mengembalikan sebuah teks json berisi pending update count. Parameter ini menentukan ada berapa banyak update dari telegram yang gagal di kirimkan ke server kita.
Untuk mengatasinya, cukup lakukan /deleteWebhook dan atur kembali webhook dengan method /setWebhook. Mekanisme ini akan melakukann reset terhadap bot telegram yang bermasalah. Di Netzku, fitur ini sudah di sediakan khususnya bagi bot telegram yang menggunakan webhook.
Untuk bot telegram lain beberapa kemungkinan bisa menyebabkan error adalah lingkungan pengembangan. Ketika kita melakukan proses pemindahan program dari lingkungan development ke linkungan kerja ( staging/deploying ), bisanya server akan di minta untuk menginstall paket-paket yang di gunakan oleh program.
Dalam beberapa kasus ada kalahnya paket pustaka yang di install gagal terinstall dengan baik di server, ini menyebabkan error atau aplikasi tidak mau di jalankan. Belum di ketahui penyebabnya apa, tapi berdasarkan pengalaman dari netzku.com : Error di sebabkann karena paket manager dan sistem operasi sudah mampu memlih paket pustaka versi baru.
Sementara program bot tidak di rancang untuk pustaka versi tersebut, atau bisa saja program tidak dapat mengunduh paket pustaka lantaran tidak memenuhi syarat minumum. Error yang terjadi seperti ini di butuhkan kemampuan dalam bidang coding yang lebih tinggi untuk dapat menganalisis dan memperbaiki error.
Berikut ini saya golongkan jenis-jenis error, temukan berdasarkan identifikasi yang mungkin kamu ketahui saat menemukan kendala.
- Error bot selalu terhenti ketika melakukan deployment
- Error bot berhenti bekerja setelah beberapa waktu berjalan.
- Error tidak merespon dalam waktu lama.
- Error tidak ada respon namun program berjalan
Error hanya dapat di perbaiki oleh developer, beberapa error yang lebih ringan bisa di perbaiki oleh siapa saja dengan membaca dokumentasi yang di sediakan oleh program bot tersebut.
Biasanya Stdout error akan di tampilkan pada Logs ketika program berhenti bekerja. Bot yang berbahasa PHP juga akan menampilkan teks error di layar. Sebagian lagi tidak dapat menampilkan error di depan layar, ini di sebabkan jika ada kesalahan penulisan code pada program.
Salah satu keunggulan menyewa bot telegram managed daripada bot yang di kelolah sendiri adalah management error. Kalau bot di kelolah sendiri, semua jenis masalah dan error yang terjadi harus di atasi sendiri.
Jika memesan bot managed yang di kelolah oleh developer, kita bisa tinggal pakai. Meskipun begitu tergantung bagaimana jenis program bot tersebut di kembangkan. Developer biasanya tidak akan sanggup jika sudah menangani banyak sekali bot telegram.
Netzku sudah mempunyai sistem pemantauan, dimana setiap bot yang Online akan di pantau secara rinci traffik per hari berapa, berapa kali bot melakukan restart. Grafik akan menunjukan angka, apabila bot mengalami masalah akan terlihat dari penurunan penggunaan di sisi dashboard.
Di sini kita tidak mendeskripsikan lebih spesfik mengenai kendala error, basis kendala error terjadi pada sisi server dan sisi code program. Akan lebih sult jika di jelaskan, apalagi pembaca merupakan seorang yang kurang memahami bahasa pemrograman.
Tapi kita menawarkan migrasi. Apa itu migrasi? Migrasi di sini adalah pindah dari penyedia lain ke sini. Jika kamu berlangganan bot pada penyedia lain, dan lebih sering mengalami kendala error bisa migrasikan ke kita bot nya. Bot akan di kelolah dengan baik.